Kamis, 22 April 2010

Dua Komisi Kunker ke Luar Jawa

Buzz this!

GROBOGAN- Setelah mengikuti bimbingan teknis (Bintek) di Jakarta sejak Jumat (16/4) lalu, dua komisi di DPRD Kabupaten Grobogan langsung terbang ke luar Pulau Jawa, Senin (19/4). Anggota Komisi A kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Solok, Provinsi Sumatra Barat dan Komisi C menuju Makasar dengan agenda serupa. Kunjungan kerja anggota DPRD ini mendapat sorotan miring dari masyarakat. Mereka menilai agenda wakil rakyat tersebut tidak efektif di tengah minimnya anggaran pemerintah setempat pembangunan.

‘’Di tengah jeritan Pemkab yang kekurangan anggaran pembangunan, tahun ini karena tersedot untuk agenda pemilihan kepala daerah (pilkada). Ternyata, anggota DPRD kunker terus. Apa tidak ada kabupaten/ kota di Jateng yang patut ditiru? Saya rasa kunker hingga ke luar pulau lebih merugikan banyak pihak dibanding keuntungannya,’’ terang Diantika, warga Purwodadi, kemarin.

Menurut anggota Komisi C DPRD dari Partai Hanura, Ery Juwanto saat dihubungi melalaui telepon, kepergian anggota dewan ke Makasar itu untuk studi banding masalah infrastruktur. Mengenai pemilihan daerah untuk lokasi kunker tersebut dirinya mengaku tidak tahu.

Hal senada diungkapkan Ketua Komisi C dari Partai Golkar Daryanto. Kunjungan ke Makasar tersebut adalah untuk mendalami infrastruktur yang ada di sana sebagai panduan pelaksanaan kegiatan di Grobogan.
Pilkada Sementara itu, anggota Komisi A DPRD bertandang ke Kabupaten Solok, Sumbar untuk studi banding masalah Pilkada. ‘’Kalau agenda kami ke Solok, Sumbar untuk studi banding masalah pelaksanaan Pilkada. Seperti yang kita tahu, beberapa saat lagi di Grobogan akan ada pesta rakyat untuk memilih bupati dan wakil bupati, nah kami juga harus belajar untuk mendalami itu,’’ kata anggota Komisi A dari PKS Ahmad Suudi.

Suudi juga membenarkan, keberangkatan mereka dari Jakarta seusai Bintek adalah demi keefektifan pendanaan. Akan butuh dana berlipat jika harus pulang dulu ke Grobogan dan dalam waktu dekat kemudian pergi lagi untuk kunker.
Ketika Suara Merdeka mengecek ke Kantor DPRD para anggota dewan hanya sedikit yang ngantor. Ruangan para pimpinan dewan juga nampak kosong dan sepi. (K11-90)   http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2010/04/20/106361/Dua-Komisi-Kunker-ke-Luar-Jawa-

Anda Sudah Baca Yang Ini? :

0 comments:

Klik Here To Show All Comment


Posting Komentar

newer page older page home
top